Soal Kelas 2 Tema 2 Subtema 2

Hai, adik-adik kelas 2 dimanapun berada. Jumpa kembali di banksolku.com yang pada kesempatan ini akan memberikan contoh Soal Kelas 2 Tema 2 Subtema 2. Untuk soal kelas 2 tema 2 subtema 1 bisa adik-adik pelajari disini. Materi pada subtema 2 ini berisi sifat benda, aturan yang berlaku di rumah, keragaman fungsi benda, menyebutkan manfaat adanya aturan, menyelesaikan permasalahan tentang perkalian. Semoga soal dari kami bermanfaat bagi adik-adik di rumah.

Soal Kelas 2 Tema 2 Subtema 2


Soal Kelas 2 Tema 2 Subtema 2 dan Kunci Jawaban

Isilah titik-titik di bawah ini!

1. Sebutkan ciri-ciri benda gas!...........

2. Tuliskan 3 contoh benda gas!..........

3. Air di dalam gelad dipindah ke dalam botol, bentuknya seperti...........

4. Asap knalpot kendaraan adalah contoh benda gas yang............

5. Benda yang sifatnya mengikuti bentuk wadahnya adalah benda........dan benda.........

6. Benda di dapur yang bermanfaat untuk memasak adalah..........

7. Sebelum bermain hendaknya.............

8. Sebelum masuk rumah hendaknya mengucapkan.........

9. Saat bermain tidak boleh lupa...........

10. Saat di rumah kita tidak boleh...........perintah orang tua

11. Setiap keluarga mempunyai...........yang harus dipatuhi

12. Aturan di rumah harus dipatuhi oleh............

13. Aturan dibuat supaya............

14. Jika tidak taat peraturan dapat merugikan..........

15. Aturan sangat diperlukan untuk menciptakan...........

16. Aturan di rumah dibuat oleh.........

17. Benda yang keras disebut benda.......

18. Benda..............dapat mengalir

19. Di dalam balon berisi.......

20. Layang-layang dapat terbang karena adanya.......

21. Angin termasuk benda........

22. Kita dapat menggunakan otot lengan untuk melakukan berbagai macam hal. Misalnya pada saat bermain....

23. Menulis adalah contoh gerakan yang dilakukan dengan menggunakan..........

24. Contoh gerakan yang dilakukan dengan menggunakan kaki adalah...........

25. Mengangguk dan menoleh adalah gerakan yang dilakukan..........

26. Jika ditarik maka karet gelang dapat berubah...........

27. Kertas dapat berubah bentuk jika.............

28. Tanah liat dapat berubah bentuk jika...........

29. Arti dari kosakata “lentur” adalah...........

30. Arti dari kosakata “kental” adalah..........

31. Gayung terbuat dari plastik supaya......

32. handuk terbuat dari kain supaya......

33. Contoh benda cair yang bersifat kental yaitu.....

34. Bentuk benda gas sesuai dengan.....

35. Sabun berguna untuk.....

36. Sisir berguna untuk.....

37. Volume dan bentuk benda gas selalu....

38. Ibu membeli 4 kotak kue.

      Tiap kotak berisi 6 kue

      Berapa banyak kue yang dibeli ibu? 

      ..........................................

39. Di dapur terdapat 5 keranjang durian

      Tiap keranjang berisi 4 buah durian

      Berapa banyak durian seluruhnya?

      ............................................

40. Di atas meja terdapat 6 piring pisang goreng

      Setiap piring berisi 8 pisang goreng

      Berapa banyak pisang goreng seluruhnya di atas meja?

       ............................................


Kunci Jawaban!

1. Bentuknya berubah-ubah

2. Angin, udara, asap

3. Botol

4. Berbahaya

5. Cair dan gas

6. Kompor

7. Berpamitan kepada orang tua

8. Salam

9. Waktu

10. Membantah

11. Aturan

12. Setiap anggota keluarga

13. Hidup menjadi tertib

14. Diri sendiri dan orang lain

15. Kedisiplinan

16. Orang tua

17. Padat

18. Cair

19. Udara

20. Angin

21. Gas

22. Tarik tambang

23. Tangan

24. Menendang

25. Kepala

26. Bentuk

27. Dipotong, dilipat

28. Ditekan

29. Tidak kaku, mudah dilentukkan

30. Tidak encer

31. Kedap air

32. Dapat menyerap air

33. Kecap manis, madu, oli

34. Wadahnya

35. Membersihkan tubuh

36. Merapikan rambut

37. Berubah-ubah

38. 4 x 6 = 24 kue

39. 5 x 4 = 20 durian

40. 6 x 8 = 48 pisang goreng


Belum ada Komentar untuk "Soal Kelas 2 Tema 2 Subtema 2"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel